Semangat Japun Community



Indonesia adalah negara yang terdiri dari beranekaragam Etnis, Agama, Dan Kebudayaan. Keanekaragaman ini merupakan warisan kekayaan Bangsa yang tidak ternilai harganya, akan tetapi keanekaragaman ini juga tidak jarang menjadi masalah dalam Kehidupan Berbangsa Dan Bernegara.

Dalam kehidupan Berbangsa Dan Bernegara, kemajemukan tidak jarang menjadi potensi konflik dalam masyarakat. Potensi konflik biasanya dapat dengan mudah tumbuh dan berkembang melalui aspek-aspek primordial, seperti Etnis Suku, Agama, Ataupun Kebudayaan. Dan Karena sifatnya yang Inheren, potensi konflik yang berasal dari aspek primordial cenderung sulit untuk dihilangkan.

Saat ini perantau dari Jawa telah tersebar disegala pelosok / penjuru Di Tanah Air Indonesia, dan berbagai sumber kehidupan digeluti untuk menjalani kelangsungan hidupnya masing-masing. sedanngkan zaman semakin modern, tentu gaya hidup akan berubah sesuai dengan perubahan zaman, maka untuk menyatukan kembali anak rantau dari jawa tersebut, dibutuhkanlah sebuah organisasi untuk menjadikan wadah persatuan dan kesatuan antar perantau dari Jawa dalam bentuk sebuah komunitas untuk menjalin erat silaturahmi dan tali persaudaraan. Atas dasar tersebut, maka terbentuk lah Japun ( Jawa_Punya ) Community di Batam.
SELAMAT DATANG DI BLOG KANG YUDHA TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGAN ANDASEMOGA POSTINGAN SAYA BERMANFAAT YANG NGELIKE MASUK SURGA

Related Posts:

0 Response to "Semangat Japun Community"

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan jejak agar tidak ketinggalan artikel menarik selanjutnya ya guys

googledd35aa9197040a2a.html